20230724 Akreditasi Puskesmas
Senin (24/7) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pati, dr. Aviani Tritanti Venusia, MM, membuka dan memberikan sambutan pada acara Akreditasi Puskesmas tahap pertama yang dilaksanakan secara daring.
Akreditasi Puskesmas didampingi oleh Tim TPCB (Tim Pembina Cluster Binaan) dengan koordinator sebagai berikut:
1. Cluster I (Pesantenan) Suwi'i, SKM, MM
2. Cluster II (Carang Soka) Nurwono, SKM, MM
3. Cluster III (Parang Garuda) Etty Irianingrum, SKM, M.Kes
4. Cluster IV (Kendeng Selatan) dr. Joko Santoso
5. Cluster V (Silugonggo) dr. Joko Leksono Widodo, MM
Seluruh Puskesmas di Kabupaten Pati yang berjumlah 29 Puskesmas & 40 Klinik akan melaksanakan akreditasi pada bulan Juli s/d Desember 2023. Kegiatan ini dalam upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan primer berkelanjutan untuk memperbaiki sistem pelayanan dan kinerja yang berfokus pada implementasi kebutuhan masyarakat, keselamatan pasien dan manajemen resiko. Akreditasi adalah kebutuhan dan pembuktian Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) Puskesmas dan Klinik yg berorientasi kinerja, mutu, keselamatan dan kepuasan. Tujuan dilakukan survei oleh lembaga independen penyelenggara survei adalah menilai kepatuhan pelayanan Puskesmas & Klinik dengan mengukur kesesuaian & implementasi terhadap standar akreditasi.
#akreditasi
#fktp
#dinkespati
Kontributor: Intan