ASN BerAKHLAK #Bangga Melayani Bangsa

Detail Berita

20230919 Gebrak TBC dan Pengukuran Kebugaran Jasmani di PT Sejin

Blog Single

Selasa (19/9), Dinas Kesehatan Kabupaten Pati bersama dengan Puskesmas Pati I, Puskesmas Margorejo, dan Komunitas Mentari Sehat Indonesia (MSI) Kabupaten Pati melaksanakan Kegiatan Gerakan Brantas Penyakit TBC (Gebrak TBC) serta Pengukuran Kebugaran Jasmani di PT. Sejin Fashion Indonesia Margorejo. Acara dimulai dengan persiapan kegiatan dan registrasi peserta, selanjutnya senam bersama yang diikuti oleh para karyawan PT Sejin Fashion Indonesia sebanyak 190 orang dan undangan lainnya sejumlah total 300 orang.

Acara dibuka oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pati, dr. Aviani Tritanti Venusia, MM, yang diwakili oleh Kepala Bidang Kesmas, Etty Irianingrum, SKM, M.Kes. Kemudian dilakukan sosialisasi terkait Penyakit Tuberkulosis (TBC) oleh Ketua Tim TBC dan Ispa, Yanti, S.Kep, M.Kes dan Ns.  Yasir Al Imron dari komunitas Mentari Sehat Indonesia. Berikutnya sosialisasi dan simulasi pengukuran kebugaran menggunakan aplikasi SIPGAR (Sistem Informasi Kebugaran) oleh Katim Kesjaor, Widadi Tuk Rejeki SKM, MM, dan Pulung Sugondo, S.Kep, M.Si. Selanjutnya dilaksanakan Pos Binaan Terpadu Penyakit Tidak Menular (Posbindu PTM) dan skrining TBC.

Kepala Bidang P2P, dr. Joko Leksono Widodo, MM, mengatakan melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan penemuan suspek dan kasus TBC di tempat kerja serta meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan karyawan perusahaan dalam hal pengendalian penyakit TBC dan meningkatkan kebugaran jasmani.

 

#GebrakTBC

#TOSSTB

#SkriningTBC

#KebugaranJasmani

#PanduPTM

#puskesmasmargorejo #puskesmaspati1

#dinkespati

Share this Post: