ASN BerAKHLAK #Bangga Melayani Bangsa

Detail Berita

20220802 Pemeriksaan Makmin di Kantin Sekolah

Blog Single
Selasa (02/08) Kepala Labkesda Pati, Sri Pudji Lestariningsih, SE, MM, beserta tim mengadakan kegiatan di SMAN 2 Pati yaitu: - Pemeriksaan air yang meliputi: pemeriksaan mikrobiologi & fisika kimia air, - Pemeriksaan makanan & minuman meliputi: pemeriksaan bahan tambahan makanan (pengawet, pemanis, pewarna) seperti kandungan formalin, borak, sakarin, siklamat, rhodamin B, methanyl yellow. - Pemeriksaan Klinik: pemeriksaan HBsAg bagi penjamu/ penjual jajanan di kantin sebanyak 20 org Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pati, dr. Aviani Tritanti Venusia, MM, yang diwakili oleh Kabid Kesehatan Masyarakat, Etty Irianingrum, SKM, M.Kes, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sebagai salah satu syarat utk memenuhi indikator penilaian dalam hygienitas sanitasi terhadap sentra pangan jajan / kantin yang ada di sekolah. Sementara Ketua Tim Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Kerja dan Olah raga, Dr. Ahmad Qosim, SKM, MT, menambahkan kegiatan tersebut juga diadakan di sekolah lain seperti di SMAN 1 Pati dan SMPN 3 Pati. Semoga dengan kegiatan ini dapat menjaga kualitas makanan dan minuman di sentra pangan jajan / kantin sekolah di Kabupaten Pati. #pemeriksaanmakmin #labkesda #makmin #dinkespati
Share this Post:
Unduh File